Bollard Dermaga

Bollard Dermaga



Bollard dermaga atau bollard pelabuhan ini merupakan salah satu bagian penting pada suatu struktur dari dermaga atau struktur dari pelabuhan yang fungsinya sebagai tumpuan untuk tali pada saat kapal berlabuh dan bersandar. Dengan kata lain bollard ini adalah besi tempat menambatkan tali dari kapal. Bahan dasar dari bollard ini terbuat dari beso cor atau baja tuang yang dilengkapi dengan baut, dan ditanam pada pondasi dari salah satu sisi dari dermaga sehingga mampu menahan energi yang diterima saat kapal terombang ambing oleh arus dari laut. Masing masing dari tipe bollard ini memiliki bentuk yang beragam. Setiap ukurannya pun juga, tergantung dari kapasitas beban dari bollard kapal yang beragam umumnya berada pada range 10 – 200 ton.

Fungsi bollard kapal yaitu ketika kapal mendekati dermaga atau melakukan aktivitas pelabuhan kemudian tali dari kapal tersebut diturunkan, dan dikaitkan dengan diikat pada bollard yang berada di tepian dermaga, dan bisa jadi hanya ada satu atau bahkan bisa lebih tergantung pada panjang dari dermaga itu. Tujuannya supaya kapal yang sedang melakukan aktivitas bongkar muat atau kegiatan lain seperti perbaikan kapal dan pengisian bahan bakar. Kapal ini akan tetap berada pada posisi tersebut walaupun terkena gelombang dan angin dari laut.

Bentuk desain dari bollard ini bermacam variasinya, dan juga mempunyai nama yang berbeda yaitu bitt bollard, tee bollard, dan curvebollard / bollard harbour

  1. Bitt bollard ini bisa juga disebut straight bollard karena bentuknya yang statis dengan pembatas atau penahan pada atasnya berbentuk bulat. Untuk model yang satu ini lebih optimal penggunaannya pada dermaga yang posisinya tidak terlalu terkena angin kencang, dan ombak yang besar dari laut karena sangat mempengaruhi gerak tali yang terikat pada bollard straight ini. Untuk menjaga bitt bollard agar tetap awet dan memiliki daya tahan yang lama dalam proses finishing ini disarankan diberi lapisan tambahan untuk mencegah timbulnya karat berlebih pada bitt bollard ini 




  2. Tee bollard ini sering disebut dengan sebutan lainnya yaitu bollard jamur, ini dikarenakan bentuknya yang sekilas menyerupai bentuk jamur. Model ini tersedia dalam kapasitas 20 hingga 200 ton. Tipe ini dibuat dengan bahan dasar material dari besi cor yang dicetak dan diperkuat dengan adanya tambahan dari baut angkur pada saat penggunaannya ditanam pada ujung lantai bedon pada sisi dermaga. Dan fungsinya yang sama dengan bollard model yang lain yaitu sebagai tempat penambat dari kapal pada saat ingin bersandar pada dermaga agar posisinya tidak terbawa arus dari lautan. Model bollard type tee ini memiliki desain yang lebih pendek dibandingkan dengan tipe yang lainnya, namun walaupun bentuknya yang lebih pendek ini tidak bisa diragukan dalam kemampuan, dan kekuatan ini akan tetap stabil pada saat menerima berbagai hentakan tali kapal saat sedang berlabuh pada dermaga





  3. Curve bollard atau bollard harbour ini memiliki kapasitas diantara 10 hingga 150 ton. Untuk bentuknya ini menyerupai cocor bebek yang pada bagian alas dari produk ini yang punya fungsi sebagai tempat baut angkur pada bollard. Lokasi pemasangannya ini bisa dipastikan keberadaannya yang tidak terlalu jauh dari pinggir dermaga. Ini bertujuan supaya tali yang dibutuhkan tidak terlalu panjang sehingga tidak mengganggu aktivitas dari dermaga itu sendiri.






Selain dari bollardnya itu untuk menjaga kapal agar tetap terjaga pada posisi berhenti yang direncanakan ini umumnya menggunakan tali-temali yang dapat menahan kapal dari arus, angin maupun gelombang ombak pada lautan. Semakin beban berat yang ditambatkan semakin banyak juga tali yang diperlukan ini. Untuk kapal besar umumnya dibutuhkan hingga 12 tali tambat, sedangkan untuk kapal yang cenderung lebih kecil hanya membutuhkan hanya sekitar 4 hingga 6 kali tambat supaya memaksimalkan fungsi dari bollard curve ini.

Untuk pemesanannya anda bisa menghubungi kontak dibawah ini :

Contact :

Website : www.mpmperkasa.com

Instagram : mpmperkasa.official

WhatsApp : 0822-4592-3265



 

KANTOR PEMASARAN :

Jl. Danau Belayan II E2A no 9, Lesanpuro, Kec. Kedungkandang, Kota Malang - Jawa Timur (65138) Indonesia

 

 

Blog Post

Related Post

Cari Artikel